BK Preneur 2019: Menumbuhkan Jiwa Wirausaha Mahasiswa BK di Era Digital
Rabu, 5 November 2019, Forum Mahasiswa Bimbingan dan Konseling (FORMABIKA) Universitas Lampung sukses menyelenggarakan kegiatan BK Preneur secara daring melalui platform Zoom Meeting. Kegiatan ini bertujuan menumbuhkan semangat kewirausahaan di kalangan mahasiswa Program Studi Bimbingan dan Konseling, serta mengasah kemampuan menyusun proposal bisnis yang aplikatif dan relevan dengan kebutuhan zaman.
Kegiatan diawali dengan pembukaan oleh MC, pembacaan tilawah, dan menyanyikan lagu Indonesia Raya, disusul sambutan dari Ketua Prodi BK dan Ketua FORMABIKA. Suasana hangat tercipta melalui ice breaking dan kuis interaktif yang memancing semangat peserta.
Sesi materi diisi oleh narasumber berpengalaman yang membahas dua topik utama: Membangun Mindset Entrepreneur dan Strategi Penyusunan Proposal Bisnis Digital. Peserta kemudian terlibat aktif dalam diskusi dan simulasi penyusunan proposal usaha secara berkelompok melalui breakout room. Kegiatan diakhiri dengan presentasi ide bisnis oleh masing-masing kelompok dan sesi foto bersama.
Dari kegiatan ini, peserta berhasil menghasilkan sejumlah draft proposal bisnis yang potensial untuk dikembangkan. Antusiasme peserta tercermin dari semangat diskusi dan presentasi ide-ide kreatif yang muncul selama kegiatan berlangsung.
BK Preneur menjadi langkah awal yang signifikan dalam menumbuhkan jiwa enterpreneur mahasiswa BK. FORMABIKA berharap kegiatan ini tidak hanya menjadi momen inspiratif, tetapi juga mendorong lahirnya inovasi bisnis dari kalangan mahasiswa di masa mendatang.
